Berencana membuat kolam renang di rumah tapi belum ada tukang yang cukup kompeten untuk melakukannya? Tidak perlu bingung lagi, Sekarang Anda bisa menggunakan jasa kontraktor kolam renang Pekalongan dari Dwikarya Pool.

Dwi karya pool merupakan perusahaan jasa pembuatan kolam renang yang sudah ahli dan berpengalaman dalam membangun berbagai macam jenis kolam renang untuk perumahan, hotel, aparteman maupun kolam renang wisata seperti waterboom dan waterpark.

Pekalongan termasuk salah satu kota di jawa tengah yang potensial, di bagian perkotaannya juga tampak banyak perumahan yang mewah. Inilah alasan yang membuat kami hadir disini untuk menenuhi tingginya permintaan pembuatan kolam renang di kota batik ini.

Perhatikan 3 Hal ini Sebelum Membuat Kolam Renang Pekalongan

Sebelum memutuskan untuk membangun kolam renang, ada beberapa hal penting yang perlu diperhatikan. Langkah awal yang bijak sebelum melangkah lebih jauh adalah memastikan bahwa Anda telah mempertimbangkan dengan seksama tiga hal krusial ini. Keputusan untuk memiliki kolam renang bukanlah hal yang sepele, melainkan investasi jangka panjang yang memerlukan perencanaan matang. Dengan memperhatikan aspek-aspek ini secara cermat, Anda akan dapat menikmati kolam renang yang sesuai dengan kebutuhan dan gaya hidup Anda.

1.Tentukan dengan Benar Ukuran dan Kedalaman Kolam

Menentukan ukuran kolam renang menjadi hal yang utama, biasanya hal ini akan langsung ditanyakan oleh kontraktor saat Anda menghubungi mereka.

Jadi, sebaiknya Anda sudah punya sedikit gambaran mengenai berapa ukuran kolam renang yang diinginkan.

Ukuran dan kedalaman kolam renang bisa Anda pilih menyesuaikan dengan kebutuhan. Menentukannya mudah, tinggal pikirkan kembali berapa banyak orang yang akan menggunakan fasilitas ini.

Kolam renang yang besar dan luas tentu umumnya kita butuhkan untuk tempat renang banyak orang, kecuali Anda memang benar-benar menginginkan area yang luas untuk latihan mempersiapkan lomba atau semacamnya.

Kedalaman juga ditentukan menurut kenyamanan, sesuaikan kembali dengan kemampuan berenang yang Anda kuasai.

2. Jangan Asal Pilih Sirkulasi

Setiap kolam renang mempunyai sistem sirkulasi yang berbeda. Ada yang skimmer dan overflow, kami sudah pernah membahas keduanya.

Baca juga: Memahami Pentingnya Sirkulasi Kolam Renang dan Jenisnya

Singkatnya, skimmer cocok untuk lahan terbatas atau agak luas. Konsepnya sederhana, sehingga untuk estetika agak kurang memuaskan. Namun, jika Anda memang sejak awal fokus terhadap keindahan kolam renang maka opsi yang tepat adalah semi-overflow dan overflow.

Meskipun demikian, dari segi biaya di sini ada selisih. Kolam overflow yang kesannya istimewa memang memerlukan budget pembuatan yang lebih besar daripada skimmer.

3. Perhatikan RAB untuk Siapkan Budget

Biaya pembuatan kolam renang itu kami akui relatif ada yang bilang murah dan mahal. Hal yang pasti ini kembali lagi ke kemampuan finansial setiap orang.

Oleh karena itu, sebelum membuat kolam renang di rumah perhatikan dulu RAB yang diserahkan oleh kontraktor lalu perhitungkan apakah tabungan Anda masih memungkinkan untuk mengeluarkan anggaran sebesar itu.

Jasa Pembuatan Kolam Renang Terdekat di Pekalongan

Ingin membangun kolam renang di Pekalongan dengan mudah dan aman? Konsultasikan dulu bersama Dwi Karya Pool, ahlinya konstruksi kolam renang di Indonesia. Kami siap hadir di kota Anda, melakukan survey dan membicarakan rencana untuk pembangunan kolam renang sesuai keinginan.

Nasihat di atas baru permulaan saja, nantinya kalau sudah ngobrol dengan kontraktor jauh lebih mudah untuk membicarakan setiap rencana dan persiapan proyek.

Hal semacam ini memang tidak bisa terburu-buru, semua ini bertujuan agar proyek nantinya terlaksana dengan lancar tidak terkendala karena urusan teknis atau pembiayaan.

Perusahaan Dwi Karya Pool menjadi bagian dari badan usaha yang legal. Kami telah mengerjakan proyek kolam renang selama lebih dari 10 tahun, pengalaman real dari para tukang menyelesaikan berbagai rancangan kolam renang dari yang paling sederhana sampai kompleks.

Dengan asumsi kolam renang yang akan Anda buat adalah private pool (kolam renang pribadi), sepertinya kami punya beberapa rekomendasi konsep yang mungkin bisa menjadi referensi.

Baca juga: Mau Buat Kolam Renang di Tegal? Hubungi Kontraktor Ini

Konsep dan Desain Kolam Renang Minimalis Ideal untuk Rumahan

Kolam renang rumahan umumnya mengutamakan konsep dasar minimalis. Faktanya, kebanyakan kolam renang pribadi yang ada di Indonesia memang mengedepankan desain seperti ini.

Meskipun sudah terlalu populer, tapi nyatanya kolam renang minimalis tetap elegan dan fungsional. Kalau tidak percaya silahkan coba perhatikan beberapa contoh portofolio proyek kami.

Secara sederhana rancangan umumnya seperti ini:

  • Ukuran: 4 x 3 meter, 2 x 5 meter (variasinya ada banyak, sesuaikan saja dengan lahan yang tersedia)
  • Kedalaman: 1 sampai 1,5 meter
  • Bentuk: persegi panjang
  • Sirkulasi: skimmer atau semi overflow
  • Finishing: mozaik atau keramik
  • Selebihnya custom menyesuaikan keinginan Anda

Bagaimana sudah siap untuk membangun kolam renang di Pekalongan atau masih bingung cari jasa kontraktor yang Tepat? Hubungi kami sekarang dan konsultasikan konsep serta ukuran kolam renang yang Anda inginkan. Tim kami dengan senang hati akan melaukan survey langsung ke tempat Anda secara Gratis.